Untuk Meningkatkan kualitas Produk dan Pelayanan Jambal Judes mengikuti pelatihan Kewirausahaan

Pelatihan Kewirausahaan yang diadakan oleh ok Oce, dan OK OCE adalah gerakan penciptaan lapangan kerja, OK OCE, terus memberikan kontribusi positif untuk bangsa. Melalui gerakan kewirausahaan dan ekonomi kerakyatan ini, OK OCE bertujuan untuk bisa menciptakan kemandirian dan lapangan kerja yang banyak untuk rakyat Indonesia. 

Pendiri OK OCE, Sandiaga Uno, mempunyai misi ekonomi yang mengutamakan rakyat, adil, makmur, berkualitas dan berwawasan lingkungan; mendorong penciptaan wirausaha baru melalui gerakan OK OCE dengan membangun pusat kewirausahaan di tingkat Kabupaten untuk memperkuat produk-produk UMKM; serta menciptakan lapangan kerja sebanyak-banyaknya dengan mengutamakan tenaga kerja lokal.

Gerakan yang dilakukan:
  • Memberikan pembinaan dan pelatihan usaha serta bimbingan kewirausahaan
  • Membantu menjaga kualitas usaha dan produk para pengusaha baru  dengan menyelenggarakan quality control
  • Memberikan nasehat saran dan masukan tentang bisnis dan perkumpulan kepada para pengusaha baru
  • Memberikan nasihat, saran dan bantuan hukum kepada para pengusaha baru
  • Mengadakan Garasi Inovasi di setiap kelurahan dimana perusahaan dan perguruan tinggi terlibat langsung
  • Menyediakan Co-working Space,  juga memberikan akses permodalan, akses market, dan mentor bagi pewirausaha

Comments